Manajemen Kilingan (Management By Remember)

Saya bukan pakar manajemen, hanya pernah jadi Anak buahnya manager dan pernah jadi manager.

Waktu Masih jadi anak buahnya manager , saya sebut style manajemen boss saya adalah management by remember.

Artinya Gaya dia memanaje , kalau pas Ingat akan sesuatu maka secara tiba2 saya dipanggil dan tanya status , ada Hambatan, kenapa pekerjaan Belum selesai, Kadang2 ngomel dan marah tanpa ada juntrungannya.

Kalau Sudah selesai ga Ingat lagi. Karena Tdk memantau kegiatan secara rutin.

Kemudian setelah saya baca2 buku ternyata semua kegiatan ditreat sebagai adhoc activities .

Semua adhoc. Dan menurut yg pernah saya baca juga itu tidak baik.

Manajemen yg baik harus merencanakan pekerjaan ( Dengan mempertimbangkan parameter waktu kualitas dan sumber daya ) , mengorganisasikan dan mendelegasikan pekerjaan , melakukan pemantauan dan pengendalian dan Jika pekerjaan selesai melakukan evaluasi.

Sedang kalau semuanya adhoc
Yg akhirnya yang saya rasakan tadi style manajemen by ingatan atau manajemen kilingan.

Dan anehnya dalam perjalanan waktu saya menemukan beberapa boss alias atasan atau manager yg menggunakan Gaya management seperti itu.

Ketika satu saat saya pun dipercaya sebagai mandor atau kerennya manager. Saya belajar dari orang lain yg memang the real manager, dan sayang nya yg begitu saya belajar nya dari para vendor yang mem punyai hubungan kerja dengan Tempat saya kerja.

Saya perhatikan mereka selalu menyusun rencana kerja ada batasan waktu ada orang yang mengerjakan dan ada tujuan atau ruang lingkup yang akan dicapai.

Kira2 begitu Lah dan sebetulnya waktu kecilpun kalau kita pernah jadi panitia kegiatan di sekolah kita sudah menetapkan prinsip2 manajemen.

Atas dasar itulah, maka setiap kalau harus ngelola proyek atau kegiatan saya coba mendefinisikan ruang lingkup proyek, tujuan , organisasi jadwal dan sumber daya yg diperlukan dsb .

Proses belajar saya seperti itu,  saya dapat menerapkan prinsip2 manajemeny pada  proyek kecil hingga proyek yang sangat kritis pernah saya tangani, dengan tingkat keberhasilan yg berbeda.

Lain kali saya akan ceritra tentang proyek2 yg pernah saya tangani sepanjang saya Ingat.